Siapa yang suka minum air dingin atau air es lalu diingatkan kalau hal itu bisa memicu kegemukan? Jika ada, mungkin untuk sekarang Anda tidak perlu takut terhadap hal itu karena kini anggapan minum air yang memiliki suhu dingin atau yang biasa kita sebut air dingin atau air es sudah berbeda dan ternyata tidak berpengaruh dengan bertambahnya berat badan.
Biasanya ketika kita minum air es, ada beberapa hal yang patut dipertimbangkan, karena konon katanya meminum air es bisa memicu lemak tubuh yang menggumpal dan membuat hasrat ingin minum makin bertambah. Namun ternyata hal itu hanya sebatas mitos dan justru meminum air bersuhu dingin membantu tubuh untuk melunturkan lemak.
Berdasarkan hasil penelitian yang dimuat dalam Journal of Clinical Endorcrinology and Metabolism tahun 2006, air dingin atau air es ketika masuk ke dalam tubuh otomatis akan dihangatkan sesuai dengan suhu tubuh itu sendiri.
Maka dari itu anggapan bahwa mengonsumsi air es bisa menyebabkan lemak yang menggumpal dan memicu kegemukan badan itu salah.
Ditambah dengan pernyataan dari Astri Kurniati ST MAppSC, Nutrition and Health Science Manager dari Nutrifood Research Center yang mengungkapkan bahwa air es biasa tidak memiliki kalori jadi tidak bisa dan tidak ada hubungannya dengan penyebab kegemukan badan.
Selain itu dalam pernyataan yang dilansir Antara, air es bisa membantu tubuh menjadi kurus melalui pembakaran kalori, tapi kemungkinan untuk berhasilnya sangat kecil karena kalori yang dibakar sangat sedikit.
Air es rupanya juga bisa membantu meningkatkan metabolisme tubuh hingga 550 persen. Hal itu sekaligus menambah fakta tentang meminum air es tidak membuat badan menjadi gemuk, jika tidak dikonsumsi secara berlebihan tentunya.
Fakta tentang air es tersebut tentunya harus dibarengi dengan olahraga yang cukup dan makan makanan yang tidak berlebih. Selain itu tetap ada bahaya yang mengintai jika mengonsumsi air es dengan jumlah berlebihan. Intinya, meminum air es bisa menjadi berfaedah jika diminum dengan jumlah yang pas dan waktu yang tepat, sebaliknya jika diminum secara berlebihan dan sembarangan tetap akan ada bahaya bagi tubuh.