Siapa sih yamg ngga kenal sama aplikasi bernama Smadav ini. Ya, Smadav merupakan perangkat lunak antivirus yang ditujukan untuk mengatasi varian virus komputer lokal maupun internasional yang menyebar di Indonesia.
Hebatnya, antivirus ini memiliki versi tidak berbayar alias gratis dan berbayar setelah sebelumnya sempat berupa perangkat lunak derma.
Dibalik viralnya aplikasi ini, Nama Smada diambil dari singkatan nama sekolah pembuatnya, yaitu SMA Negeri 2 Palangka Raya, Kalimantan Tengah, sedangkan AV merupakan singkatan dari antivirus. Smadav dibuat oleh Zainuddin Nafarin pada tahun 2006 saat masih berstatus sebagai siswa kelas XI SMA Negeri 2 Palangka Raya, Kalimantan Tengah, berkat perkenalannya dengan bahasa pemrograman Visual Basic di laboratorium komputer sekolahnya.
Diakui juga untuk pengembangan aplikasi tersebut sempat tertunda akibat kesibukannya dalam bidang akademis hingga tahun 2008 saat ia mulai kuliah di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Untuk Fitur yang ditawarkan pun cukup lumayan, antara lain Smad-Lock dan SmaRTP. Smad-Lock merupakan folder yang berfungsi untuk mengamankan file dalam alat penyimpanan data dari serangan virus, sedangkan SmaRTP berfungsi untuk mencegah eksekusi file virus dari alat penyimpanan data.
Fitur seperti autoscan saat flashdisk baru dicolokkan ke komputer anda dapat membuat virus-virus langsung terdeteksi dan mencegah penularan virus-virus. Seperti yang kita tahu bahwa Flashdisk merupakan media yang paling sering menularkan virus dari satu komputer ke komputer lainnya. Smadav juga mampu membersihkan virus yng sudah menginfeksi komputer and memperbaiki registry yang diubah oleh virus tersebut.
Sementara aplikasi ini menawarkan beberapa kelebihan yaitu dapat membunuh Virus local. Meskipun tidak sebagus antivirus luar tapi Smadav ini mampu membasmi banyak virus terutama virus-virus komputer yang biasa menyerang para pengguna komputer di Indonesia, Bisa digabung dengan antivirus lain.
Smadav tidak juga terlalu sering melakukan update dan cara updatenya pun gampang, tidak sering update bukan berarti antivirus ini jelek, tetapi smadav dalam satu kali update memang memberi banyak penyempurnaan, bukan hanya dari database tapi dari sistem aplikasi smadav itu sendiri, smadav Pro yang murah.
Meski banyak key Smadav Pro bajakan di internet, sebaiknya anda melakukan donasi untuk membeli smadav pro, selain memberikan apresiasi pada pembuat juga anda tidak mencuri apa yang menjadi hak programmer smadav, untuk donasinya pun tergolong mudah dan mudah di banding membeli antivirus lain, dengan Smadav Pro anda bisa mendapatkan kualitas dan layanan sampai 10x lipat dari smadav free.
Sedangkan untuk kekurangan aplikasi ini yaitu hanya dapat menghapus virus local. Karena Smadav merupakan produk lokal, maka smadav sangat kuat pada virus-virus local, namun sangat lemah atau tidak bisa berkutik jika bertemu dengan virus-virus asing. Hal ini dapat kita atasi dengan menggabungkan smadav dengan antivirus lainnya.