BerandaInformasiFinansialLinkAja, Aplikasi Pembayaran QR Code Jagoan BUMN

LinkAja, Aplikasi Pembayaran QR Code Jagoan BUMN

Kini layanan financial technology (fintech) sistem pembayaran milik BUMN, LinkAja, terus memperluas jaringannya. LinkAja nantinya dapat digunakan untuk melakukan pembayaran transportasi hingga bahan bakar minyak (BBM).

Melalui informasi yang terdapat di aplikasi MyPertamina, bahwa pengguna aplikasi tersebut diarahkan untuk migrasi akun layanan transaksi dari Mobile Cash ke LinkAja.

Migrasi layanan transaksi ini dilakukan untuk peningkatan pelayanan kepada pelanggan atau pengguna aplikasi MyPertamina.

Pemegang Mobile Cash dapat bermigrasi menjadi LinkAja dengan cara sebagai berikut:

1. Untuk Pemegang Mobile Cash dapat melakukan migrasi dengan cara mengunduh (download) aplikasi LinkAja di Google Play Store (Android) atau App Store (iOS);

2. Membaca dan menyetujui syarat dan ketentuan terkait Migrasi ini dengan cara memberikan persetujuan (customer consent) dan masuk atau log in ke dalam aplikasi LinkAja menggunakan nomor handphone;

3. Menggunakan layanan atau fasilitas yang terdapat pada LinkAja

4. Kemudian, saldo Pemegang Mobile Cash akan berpindah secara otomatis menjadi saldo uang elektronik LinkAja dengan perhitungan jumlah atau nilai yang sama, sesaat setelah Pemegang berhasil melakukan proses Migrasi.

Untuk pembelian bahan bakar sendiri pun pengguna tidak disulitkan, sebab pengguna hanya cukup mengarahkan kamera ponselnya untuk SNAP QR di merchant yang menyediakan QR Code. Salah satunya Pertamina.

Selain itu, pengguna juga diuntungkan dengan promo cash back yang diberikan oleh Pertamina. Dengan melakukan transaksi menggunakan LinkAja, pengguna MyPertamina bisa mendapatkan cash back hingga 25 persen untuk pembelian Pertamax dan Dex Series sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku.

Berikut ini adalah daftar outlet merchant Pertamina yang tersedia saat ini.

SPBU 34-16905 Jagorawi Sta KM35, SPBU 34-16708 Jagorawi KM45, SPBU 34-45160 PALI-KANCI KM207A, SPBU 33-45424 Cipali KM166, SPBU 34-41340 JKT-CIKAMPEK KM57+500, SPBU 34-40232 Padaleunyi, SPBU 34-40527 Purbaleunyi KM125, SPBU 31-41101 Purbaleunyi KM88A, SPBU 31-41102 Purbaleunyi KM88B, SPBU 34-41128 Purbaleunyi KM97, SPBU 34-41346 JKT-CIKAMPEK KM62, SPBU 34-41345 JKT-CIKAMPEK KM42, SPBU 33-41201 Cipali KM102, SPBU 33-41202 Cipali KM101, SPBU 34-41125 Cipularang KM72, SPBU 34-17528 JKT-CIKAMPEK KM19, SPBU 34-42109 JKT-MERAK KM68, SPBU 34-42110 JKT-MERAK KM68A.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read